KEMERIAHAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2022 SDN 36 NGGARALO KOTA BIMA

Hari guru adalah hari dimana kita memperingati jasa yang selama ini telah diberikan oleh sang pahlawan tanpa tanda jasa. Guru dengan ikhlas mengamalkan ilmu mereka kepada para calon penerus bangsa ini.

Tujuan perayaan hari guru nasional adalah sebagai momen untuk menyampaikan terimakasih atas perjuangan guru dalam mengajar dan membimbing siswa. selain melaksanakan upacara bendera, ada berbagai cara untuk merayakan hari guru nasional 2022, diantaranya memberikan ucapan selamat hari guru melalui kartu ucapan yang diberikan anak - anak kepada ibu guru.

Upacara yang dilaksanakan di SDN 36 Nggaralo Kota Bima dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2022 berjalan dengan lancar, aman tanpa ada hambatan apapun.

Setelah upacara dilaksanakan, SDN 36 Nggaralo Kota bima juga mengadakan lomba antar kelas untuk memeriahkan Hari Guru Nasional tahun 2022.

Kegiatan Lomba sangat bermacam-macam, mulai dari lomba kelas terindah, menyanyikan lagu Nasional Terima Kasih Guruku, Tarian, Puisi untuk guru dan Lomba Pianika lagu Hymne Guru. Kegiatan Lomba diikuti oleh seluruh siswa siswi mulai dari kelas I sampai kelas VI.